You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Rusun Marunda Dilengkapi Masjid dan Gereja
.
photo doc - Beritajakarta.id

Rusun Marunda Dilengkapi Masjid dan Gereja

Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI Jakarta akan melengkapi rumah susun (Rusun) Marunda, Jakarta Utara dengan sarana ibadah, masjid dan gereja.

Ini juga untuk mendidik kerukunan antara umat beragama. Fungsi pemerintah tidak hanya dalam sosial dan ekonomi saja tapi juga pendidikan spiritual warganya

Kepala Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI Jakarta, Ika Lestari Adji mengatakan, saat ini rusun marunda ada 31 blok dan sebanyak 3.000 unit dihuni 15 ribu jiwa. Sehingga kebutuhan sarana tempat ibadah sangat diperlukan.

‎"Ini juga untuk mendidik kerukunan antara umat beragama. Fungsi pemerintah tidak hanya dalam sosial dan ekonomi saja tapi juga pendidikan spiritual warganya," ujarnya, Selasa (15/3).

Pemantauan Apartemen dan Rusun Eksklusif Ditingkatkan

Pembangunan sarana ibadah sendiri dirusun marunda karena lokasinya memang memungkinkan. Rencana pembangunan gereja sendiri akan dilaksanakan pada 2017 mendatang.‎

"Untuk pengelolaan semua rumah ibadah kita serahkan kepada masyarakatnya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3665 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1070 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye915 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye910 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye882 personNurito